Sinar Mas Agribusiness and Food menggaet para pemangku kepentingan seperti Kapolda, Kejaksaan dan BPBD Kalimantan Barat dalam menyelenggarakan kegiatan diskusi bersama dengan mengangkat topik “Cegah Karhutla, Kalbar Bersiaga”.
Hal itu sebagai bentuk respon dan antisipasi bersama kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi kembali di Kalbar. Diskusi tersebut menyoroti kejadian karhutla pada tahun sebelumnya dan menjadi pembelajaran sebagai upaya dalam mencegah Karhutla terjadi kembali di Kalbar pada 2019.